Halo sahabat SDS Bhakti .... Apa kabarnya nih? Semoga selalu sehat ya.
Tepat pada hari Sabtu, 03 Juni 2023, SDS Bhakti mengadakan acara pelepasan peserta didik tahun pelajaran 2022/2023.
Pelepasan ini menandakan pembelajaran yang berlangsung selama enam tahun di SDS Bhakti telah berakhir, tetapi proses belajar belumlah berakhir, karena hakikat belajar adalah sepanjang hayat.
Pelepasan SDS Bhakti tahun pelajaran 2022/2023 dibuka dengan sambutan dari kepala sekolah ibu Karati Mariya dan dari perwakilan Yayasan Bhakti dalam hal ini diwakili oleh bapak Rinto Suryanto serta sambutan dari pengawas dabin tiga Dewi Sartika yaitu bapak Sugiharto Pandu Dwijo Prayitno.
Pelepasan berlangsung dengan tertib dan penuh dengan haru. Tidak sedikit peserta didik yang meneteskan air matanya. Dan tidak sedikit pula guru-guru yang berkaca-kaca. Pelepasan ini adalah langkah selanjutnya anak untuk menggapai cita-cita dan impian yang mereka akan raih di kemudian hari.
Pesan yang disampaikan oleh ibu Kartati Mariya sebagai kepala sekolah SDS Bhakti adalah "jangan berhenti untuk bermimpi, terus berusaha dan belajar karena dari mimpi dan usaha yang kita lakukan akan sejalan dengan apa yang kita dapatkan"
Pihak orang tua dari peserta didik kelas enam juga mengucapkan terima kasihnya kepada para guru di SDS Bhakti yang telah membimbing dan mendidik anak-anak mereka. Akhirnya... Kami dewan guru SDS Bhakti mengucapkan selamat kepada anak-anak kami kelas enam, teruslah belajar sepanjang hayat.
|
Tarian Sigeh Pangunten |
|
Pembacaan susunan acara |
|
Peserta didik laki-laki kelas enam |
|
Persembahan lagu dari Thania dan Yaffa |
|
Persembahan lagu dari Bagas Nugraha dan Ribka Natalia |
|
Sambutan dari perwakilan Yayasan Bhakti
|
|
Sambutan dari bapak Pengawas Dabin 3 Dewi Sartika |
Posting Komentar