Domain Baru Layanan Google Docs Persingkat Pembuatan Dokumen

Intisari : Domain baru dari layanan Google Docs persingkat pembuatan sebuah dokumen melalui browser. Contoh ketik slide.new dari browser maka kamu bisa langsung membuat sebuah file presentasi.

Pasti kita pernah menggunakan Google Dokumen, Slide, atau Spreadsheet baik dari smartphone atau laptop menggunakannya melalui aplikasi atau browser. Aplikasi tersebut bekerja berdasarkan teknologi cloud dimana kita memerlukan koneksi internet untuk membuat dokumen, presentasi, atau file excel dan semua akan disimpan di akun Google Drive yang kita miliki. Hal ini sangat bermanfaat karena kita tidak perlu menyimpannya di eksternal disk.

Beberapa kelebihan saat menggunakan layanan Google Docs yaitu gratis (dimana saat mendaftar kalian akan mendapatkan ruang penyimpanan sebesar 15 GB), penyimpanan otomatis (apabila kalian menggunakan layanan pembuat dokumen tradisional lainnya kalian harus klik file klik save), kemungkinan kerusakan file kecil, ketik tanpa keyboard (kalian bisa mengucapkan apa yang ingin diketik), kolaborasi (dimana sebuah file dapat di edit oleh beberapa pengguna secara bersamaan), dapat diakses offline (walaupun berbasis cloud kalian dapat mengatur sebuah dokumen agar dapat dibaca secara offline), dan masih banyak kelebihan lainnya.

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh sekelompok mahasiswa di sebuah Sekolah Menengah Atas di Indonesia pada tahun 2015 lalu bahwa Google docs memiliki beberapa manfaat diantaranya sebagai media fasilitas bimbingan kelompok, fasilitas pemantauan kegiatan belajar siswa, dan pengontrolan pemahanan siswa terhadap materi. Sedangkan tabel di bawah ini menunjukkan pandangan atau komentar siswa terhadap aplikasi Google Docs, dimana dikatakan bahwa sebagian besar siswa merasa senang dengan model pembinaan seperti ini karena lebih mudah aplikasinya, lebih praktis, dan tidak banyak waktu untuk untuk memahaminya, serta menghemat buku tulis (paperless). Dan yang lebih penting adalah hampir 90% siswa menginginkan penggunaan peta konsep dilanjutkan. Sumber : researchgate.net

komentar siswa terhadap google docs















Seperti yang kita ketahui ada beberapa cara untuk membuat sebuah dokumen menggunakan layanan Google yaitu dengan cara menginstall aplikasi di android/windows atau masuk terlebih dahulu ke akun Google melalui browser lalu klik icon aplikasi di kanan atas kemudian pilih lainnya lalu pilih Dokumen. Atau melalu Google Drive dengan cara klik Baru pilih Google Dokumen. Beberapa hari yang lalu GSuite (31/10/2018) pada akun Twitternya mengatakan domain .new cara untuk persingkat waktu, secara instan membuat Docs, Sheets, Slides, Sites, atau Forms. Jadi sekarang kalian bisa lebih cepat untuk membuat dokumen melalui browser dengan cara mengetik misal docs.new atau slides.new. Terapkan cara yang sama untuk layanan lainnya seperti di bawah ini.

Docs: doc.new, docs.new, document.new
Forms: form.new, forms.new
Sheets: sheet.new, sheets.new, spreadsheet.new
Sites: site.new, sites.new, website.new
Slides: slides.new, deck.new, presentation.new

Selain Google Docs, Office365 juga menjadi pilihan populer lainnya dalam memberikan layanan yang sama. Di bawah ini adalah beberapa komentar saat fitur atau domain baru ini diumumkan :

komentar domain google docs

komentar domain google docs 2

komentar domain google docs 3

komentar domain google docs 4

komentar domain google docs 5


Posting Komentar